Time in Jakarta:

Rabu, 25 Desember 2013

UNDERWORLD ADVANTURA


Chapter 10: Makan malam di restoran Quasinou
          Kami berlima pun langsung memasuki restoran Quasinou. Sumpah! Restorannya bagus banget! gumamku dalam hati. Ternyata benar! Kami bertemu dengan Quasi! Kami disambut hangat oleh Quasi. “Bounjour Quasi!” kusapa ia dengan hangat. “Subete no Konnichiwa Shu!” ia membalas sapaku dengan hangat juga. Aku memang bisa sedikit berbahasa Prancis, begitu juga dengan Quasi. Quasi sedikit bisa bahasa Jepang karena dulu restoran ini pernah berpindah ke Jepang.

“Mari, aku tunjukan meja kalian! Karena kalian sahabatku, kalian tidak usah bayar!” kata Quasi dengan semangat. “Ah, yang benar nih Quasi?” tanya Toritzu memastikan. “Iya. Mari, aku kutunjukan meja kalian!”. Kami pun mengikuti Quasi. Kami ditempatkan di kursi 15. Dan, tiba-tiba ada tulisan RESERVED di meja tersebut. Aku langsung kaget.

“Quasi, ini ada tulisan reserved, berarti sudah dipesan kan? Jangan disini deh, sudah dipesan, cari meja lain saja” kubilang. “Tidak apa! Tempat kalian memang disini!” jawab Quasi. “Maksudmu?” tanya Hyun dengan bingung.

“Iya, ini tempat kalian. Aku beri tulisan reserved tuh khusus untuk temanku yang jikalau datang kemari” jawab Quasi. “Wah, terima kasih ya Quasi! Salam kenal, aku Nimbus. Teman The Choosen Four” jawab Nimbus. “Salam kenal Nimbus! Aku Quasi! Mulai sekarang, kita berteman ya!” jawab Quasi. Nimbus pun mengacungkan jempolnya.

“Yasudah, ayo kita duduk!” ajak Quasi. Kami berlima pun duduk di kursi tersebut. “Kalian mau pesan apa?” tanya Quasi. “Boleh kulihat daftar menunya?” tanya Hyun. “Ini. Silahkan!” jawab Quasi sambil memberikan daftar menunya. “Hmm, benar nih gratis makan malam kali ini?” tanya Nimbus kepada Quasi. “Iyalah gratis, kalian temanku” jawab Quasi.

Yang memesankannya adalah Hyun “Baiklah kami pesan Wine Poached Salmon 3 porsi, Beef Bourguignon 2 porsi, Crepes Strawberry Chocolate nya 1 porsi, Crème Brulee nya 2 porsi, dan Chocolate Mousse nya 2 porsi.” “Ok! Tunggu kira-kira 20 menit ya!” jelas Quasi. Oh ya, aku akan jelaskan dulu apa apa saja makanan tadi.

Wine Poached Salmon adalah makanan khas Prancis yang terbuat dari ikan salmon, wine, dan lain-lain. Makanan ini sudah menyebar ke negara lain lho! Harga di restoran Quasinou ini hanya 200 Jiro. Ini yang memesannya adalah Nimbus dan Toritzu.

Kalau Beef Bourguignon, ini adalah makanan khas prancis yang bahan utamanya adalah daging has dalam. Makanan ini sudah menyebar ke negara-negara lain. Kalau ini harganya 250 Jiro. Kalau ini, Aku dan Nii yang memesannya.

            Selanjutnya, pasti udah tau kan apa itu crepes? Crepes berasal dari Prancis, tepatnya di Brittany, Daerah Barat Laut Prancis. Crepes kini sudah menyebar dan sudah ada bermacam-macam topping. Crepes umumnya sudah jadi makanan penutup. Kalau yang ini harganya hanya 100 Jiro. Kali ini, Hyun yang memesan Crepes Strawberry Chocolate.

            Nah, selanjutnya adalah Crème Brulee, asal usul makanan ini belum pasti. Ada perdebatan mengenai apakah asal-usul makanan penutup yang terletak di Perancis atau Inggris. Referensi awal dikenal dari Creme Brulee seperti yang kita kenal sekarang muncul di 1691 buku masak François Massialot. Harganya disini hanya 125 Jiro. Yang memesan Crème Brulee ini adalah aku dan Toritzu.

            Kalau Chocolate Mousse, dessert ini penuh dengan coklat. Rasanya, maniss banget seperti Hyun, hahaha. Ini juga dessert khas Prancis. Dessert ini juga populer di negara lain lho! Harga di restoran ini hanya 175 Jiro. Yang memesan ini adalah aku dan Nimbus.

            20 menit kemudian, makanan kami datang. Yang mengantarkannya pada kami adalah Quasi. “Ini teman-teman makanan kalian. Silahkan dinikmati! Tanoshinde kudasai!” kata Quasi sambil memberikan pesanan kami. “Arigatou gozaimasu Quasi!” bilang kami semua.

Kami pun menyantap lahap makanan tersebut. Sumpah, enak banget! Saat aku memakan Chocolate Moussenya, mulutku blepotan kena coklat. Aku malu banget saat Hyun mengelapi mulutku dengan tissue. Walau sedikit senang, aku tetap malu didepan Quasi dan teman-teman.

Setelah 30 menit, makanan yang tadi ada di depan kami sudah tinggal piring saja. Kami pun pamit dan berterima kasih sekali kepada Quasi karena sudah boleh makan gratis di restoran Quasinou. Ia baik sekali. “Bye! See you later!” salam Quasi. “See you later, too!” jawabku. Kami berlima pun langsung kembali ke hotel.
BERSAMBUNG!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bio

Foto saya
Hanya seorang pelajar yang sangat terobsesi akan internet dan menulis. Terlahir di Bandung, 7 Desember 2001. Punya 2 serial cerpen di blog ini. Membuat blog awalnya hanya perintah guru, tapi ia sekarang terobsesi dengan blogger. Ia adalah salah satu dari Conaners sejati.